Ini Penyebab dan Cara Ampuh Mengatasi Maag Kambuh

Apakah anda kadang mengalami maag kambuh? Ketika sakit maag yang anda derita sedang kambuh pasti akan merasa tidak nyaman. Bahkan, sebagian besar orang yang mengidap sakit maag merasakan sakit luar biasa saat sedang kambuh. Jika sedang kambuh, tidak sedikit orang yang merasa kelimpungan mencari solusi untuk mengatasi masalah yang satu ini.

maag kambuh

Sakit maag memang sangat umum diderita orang di Indonesia. Penyakit ini banyak dikenal sebagai dampak dari pola makan buruk yang dilakukan oleh para penderitanya. Dengan kata lain, banyak orang beranggapan jika anda sering telat makan atau makan dengan pola yang tidak teratur, dapat menyebabkan anda menderita sakit yang berpusat pada daerah lambung ini.

Jika anda sudah menderita sakit ini, maka bisa saja sewaktu-waktu akan mengalami maag kambuh diwaktu yang tidak pernah terduga sebelumnya. Banyak orang yang percaya bahwa sakit maag, merupakan salah satu penyakit yang tidak bisa disembuhkan. Lalu bagaimana penyakit ini bisa terjadi dan bagaimana cara mengatasinya. Anda bisa simak penjelasan tentang penyakit maag dibawah ini.

Penyebab Terjadinya Maag Kambuh


Seperti yang telah kami sebutkan sebelumnya, pola makan yang buruk dapat menjadi salah satu penyebab yang mengakibatkan maag. Jika anda memiliki pola makan yang buruk, dengan kata lain makan secara tidak teratur akan membuat lambung pada perut kosong. Jika sudah demikian, maka lambung akan bereaksi yang pada akhirnya menyebabkan maag anda kambuh.

Maag kambuh yang disebabkan karena pola makan yang buruk ini dikarenakan lambung mengalami luka, hingga pada akhirnya muncul bakteri helicobacter pylori. Bukan hanya karena masalah pola makan yang buruk saja maag bisa kambuh. Tetapi, makan dengan jumlah porsi besar juga menimbulkan sakit maag, para penderitanya bisa kambuh meski makanannya bergizi.

Pemicu maag kambuh karena makan dengan porsi besar memang masih banyak diabaikan orang. Mereka berpikir bahwa yang terpenting makan tepat waktu, masalah porsi menjadi urusan belakang. Hal ini menjadi anggapan yang salah, karena jika lambung anda terisi penuh, akan mengakibatkan kemungkinan sakit maag anda kambuh menjadi semakin besar, meskipun makanan yang dikonsumsi bukanlah penyebab sakit maag.

Selain karena masalah pola makan yang buruk dan memiliki porsi makan yang terlalu besar, kemungkinan maag kambuh akan semakin besar juga bisa disebabkan karena stres pikiran. Jika anda merupakan seorang yang menderita sakit maag, maka sebaiknya tidak lagi berpikir terlalu berat yang bisa menyebabkan sakit maag menjadi kambuh kala stres datang.

Makanan dan Minuman yang Harus Dihindari


Bagi para penderita sakit maag, sebaiknya memperhatikan berbagai jenis makanan dan minuman yang akan dikonsumsi. Hal tersebut dikarenakan sudah diketahui banyak orang bahwa, penderita maag memiliki batasan makanan dan minuman untuk menghindari kambuhnya penyakit ini. Ada beberapa jenis makanan dan minuman yang dapat memicu maag kambuh, jenis-jenisnya antara lain yakni:

  • Makanan Pedas

Jika anda sudah menderita sakit maag, sebaiknya menghindari makanan pedas untuk dikonsumsi. Memang benar makanan pedas menjadi salah satu favorit bagi sebagian besar orang. Namun sayangnya, makanan ini tidak cocok untuk penderita maag, karena dapat menjadi penyebab utama kambuhnya sakit maag. Boleh saja mengkonsumsi, tapi jangan terlalu banyak jika tidak ingin maag anda kambuh.

  • Makanan Berlemak

Bagi para penderita maag sangat disarankan untuk menghindari jenis makanan yang berlemak. Selain makanan berlemak tidak baik untuk tubuh, karena dapat menyebabkan tingginya kolestrol ditubuh anda. Makanan berlemak juga menyebabkan kambuhnya sakit maag. Untuk jenis makanan yang berlemak ini biasanya terkandung didalam olahan susu, daging sapi, daging kambing, serta gorengan.

  • Kafein dan Alkohol

Meminum kafein yang banyak terkandung dalam kopi dan minuman sejenis lainnya, sangat tidak baik untuk para penderita sakit maag. Begitu juga dengan alkohol, kedua jenis minuman ini sangat tidak dianjurkan untuk dikonsumsi oleh anda yang menderita maag. Selain bisa menyebabkan maag kambuh, kedua jenis minuman ini juga tidak baik untuk kesehatan.

Pertolongan Pertama Saat Gejala Maag Muncul


Jika sakit maag anda sudah terlanjur kambuh, usahakan untuk tetap tenang dan jangan panik. Langkah pertama yang anda lakukan saat sakit maag sedang kambuh adalah dengan segera meminum air putih. Air putih akan membantu anda dalam meredakan gejala sakit maag yang sedang kambuh. Selain itu, air putih juga berguna untuk menetralkan lambung yang terluka.

Selain meminum air putih, jika anda sudah merasakan gejala sakit maag yang anda miliki akan kambuh. Bisa diatasi dengan mengunyah permen karet yang memiliki rasa mint. Hal ini berfungsi untuk menetralkan asam lambung, serta memiliki manfaat untuk meringankan rasa sakit yang muncul akibat gejala maag kambuh yang sedang dialami oleh penderitanya.


Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel