Anda Sering Mengalami Rasa Haus? Waspadai Penyakit Diabetes Melitus!

Rasa haus merupakan sebuah kondisi dimana tubuh anda kekurangan cairan sehingga menyebabkan dehidrasi. Jika tubuh anda kekurangan cairan, maka tubuh tidak dapat bekerja secara optimal sebagaimana mestinya. Maka dari itu, anda harus memenuhi kebutuhan tubuh anda, salah satunya adalah mengkonsumsi makanan kandungan airnya berlimpah dan minum air mineral secara rutin.

rasa haus

Namun jika anda sudah menerapkan cara di atas, tetapi rasa haus tersebut masih belum hilang dari diri anda, kemungkinan anda mengidap penyakit diabetes melitus. Diabetes melitus merupakan penyakit dimana kadar gula (glukosa) pada darah anda melebihi batas normal. Sehingga jika tidak ditangani secara tepat, maka penderita dapat mengalami komplikasi serius. Untuk mengetahui penyakit diabetes melitus lebih lanjut, berikut ini pembahasan detailnya untuk anda.

Faktor Penyebab Diabetes


Sebuah penyakit yang menyerang seseorang pasti mempunyai faktor pemicu yang memunculkannya. Seringkali anda tidak menyadari bahwa tiga faktor di bawah ini menjadi alasan kadar glukosa pada tubuh menjadi tidak normal, mulai dari penyakit yang diturunkan dari riwayat keluarga, pola makan yang tidak sehat hingga tidak membiasakan diri anda untuk rutin olahraga setiap harinya.

1. Riwayat Keluarga
Penyakit turunan dapat menjadi faktor terkuat seseorang mengalami diabetes. Jika anda merasakan gejala penyakit yang satu ini, perhatikan apakah salah satu sanak keluarga, baik ayah ataupun ibu mengidap penyakit ini atau tidak. Salah satu gejala penyakit diabetes ini yaitu rasa haus yang terus menerus dirasakan oleh penderitanya.

2. Pola Makan Tidak Sehat
Seiring berjalannya zaman, masyarakat sudah terbiasa untuk mengkonsumsi makanan dan minuman olahan tanpa mempertimbangkan kandungan nutrisi dari asupan yang masuk ke dalam tubuh. Hal tersebut menjadikan pola makan Anda tidak sehat dan menimbulkan banyak penyakit yang merugikan tubuh anda.

3. Tidak Rutin Olahraga
Selain konsumsi makanan yang tidak sehat, tidak menerapkan kebiasaan olahraga dapat memicu penyakit diabetes menyerang tubuh anda. Berbagai macam alasan seseorang tidak rutin olahraga, mulai dari kesibukan yang padat hingga mudah lelah menjadi hambatan seseorang untuk olahraga. Sebenarnya, dengan berolahraga, secara tidak langsung anda mengeluarkan racun-racun berbahaya pada tubuh lewat keringat. Namun sayang, masih banyak orang yang menyepelekan kegiatan olahraga.

Beberapa Jenis Penyakit Diabetes


Jika anda hanya familiar dengan nama penyakit diabetes melitus saja. Namun pada kenyataannya, terdapat berbagai macam jenis diabetes yang digolongkan berdasarkan umur penderita beserta faktor yang melatarbelakangi seseorang mengidap penyakit ini. Di antaranya adalah diabetes 1 yang lebih sering dialami oleh anak-anak, lalu gestasional merupakan diabetes yang dialami oleh wanita hamil dan diabetes 2 yang dapat menyerang siapapun tanpa ada batasan umur. 

1. Diabetes 1
Anda pasti tidak menyangka jika penyakit diabetes dapat menyerang anak-anak. Namun pada kenyataannya, diabetes 1 menjadi jenis diabetes yang menjadikan hormone insulin pada anak menjadi tidak stabil dan kemampuan untuk mengkontrol gula darah pada tubuh menjadi tidak maksimal. Selain itu, gejala umum yang terjadi pada anak adalah selalu merasa haus dan mudah lelah.

2. Gestasional
Mungkin terkesan aneh, namun jenis diabetes gestasional hanya menyerang wanita yang sedang mengalami masa kehamilan. Alasan utama mengapa wanita hamil mengidap diabetes gestasional, karena pembuluh darah pada tubuh menjadi melebar dan tekanan darah menjadi rendah. Sehingga mempengaruhi tubuh dalam mengkontrol kadar glukosa pada darah.

3. Diabetes 2
Berbeda dengan diabetes 1, kemampuan tubuh pada pengidap diabetes 2 masih dapat menghasilkan hormon insulin. Namun hormone tersebut mempunyai jumlah di bawah normal, sehingga penderita diabetes 2 sering mengalami bobot tubuh berlebih atau yang biasa anda sebut dengan obesitas.

Pola Hidup Pada Pengidap Diabetes


Jika anda sudah mengidap penyakit diabetes melitus cukup lama namun kondisi tubuh anda semakin memburuk, maka anda jangan merasa putus asa dalam menyembuhkan penyakit yang ada di tubuh anda. Terdapat pola hidup sederhana yang dapat anda terapkan pada kehidupan sehari-hari. Berbagai macam aktivitas dan asupan mampu menyeimbangkan kadar gula di tubuh, seperti melakukan tes kadar gula secara rutin, olahraga yang teratur dan melakukan suntik insulin.

1. Tes Kadar Gula
Melakukan tes kadar gula secara rutin dapat memberikan informasi yang akurat mengenai kondisi tubuh anda. Selain itu, anda juga mampu memantau sejauh mana tubuh anda dapat mengkontrol glukosa pada tubuh, apakah tetap stabil atau mengalami kenaikan dan penurunan. Selain itu, penderita diabetes biasanya selalu merasa haus dan ingin minum.

2. Olahraga Teratur
Dengan olahraga teratur, maka tubuh anda mampu mengeluarkan zat-zat yang tertimbun pada tubuh anda secara berkala setiap harinya. Tidak hanya itu, aktivitas olahraga menjadikan fungsi tubuh anda bekerja dengan baik dan optimal.

3. Suntik Insulin
Suntikan insulin dibutuhkan jika tubuh anda memang membutuhkan zat yang mampu mempertahankan kondisi kadar gula pada darah supaya tetap seimbang.

Itulah pembahasan singkat mengenai penyakit diabetes. Rasa dahaga yang anda alami memang bukan menjadi indikasi utama. Namun sebaiknya anda perlu mewaspadai jika penyakit diabetes muncul dengan ciri ciri tubuh mengalami dehidrasi berlebihan, yaitu mengalami rasa haus.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel